Fenomena Kolam Terangkat

korankolamterangkat

Mungkin ada yang membaca koran adanya kolam yang tiba-tiba terangkat, dan ada yang menganggap tanahnya ambles. Fenomena ini sebenarnya terjadi dibeberapa tempat terutama didaerah yang muka air tanahnya sangat dangkal, dan cepat berubah.

Fenomena kolam terangkat ini sering terjadi pada tempat yang batuan dasarnya berpasir yang kurang kompak dan memiliki porositas cukup besar.

Pada saat dibuat kolam ini, muka air tanah pada kedalaman yang cukup jauh dibawah. Sehingga kolampun dapat dibuat dengan mudah. Kalau dibuat pada saat muka air tanahnya dangkal, tentunya air banyak keluar dari dalam tanah.

Disaat musim hujan, muka air tanahnya berubah, mendangkal. Karena banyaknya air hujan, tentunya. Kolam yang kosong tanpa isi, maka akan mirip seperti kapal. Walaupun kapal dibuat dari besi tetapi mampu terapung karena adanya air yang mengangkat seperti hukum Archimides saja.

kolam-terangkat

Gambar diatas memperlihatkan bagaimana mekanisme fenomena kolam terangkat ini.

😦 “Pakdhe, lah yang dibawah kolam bisa kosong, ya ?”
😀 “Dibawah kolam akan terisi air ataupun terisi tanah pasir bercampur dengan air, yang memiliki daya angkat atau bouyancy”

Jadi sebenarnya bukan tanahnya yang ambles, melainkan bangunan kolamnya terangkat seperti kapal.

Supaya tidak terjadi pengangkatan ini, disarankan kolam jangan dibiarkan sampai kosong tidak ada airnya. Sehingga menambah beban supaya tidak merusak konstruksi kolam.

Bersatu Selamat di Bumi Pertiwi

Bersatu Selamat di Bumi Pertiwi IAGI - Logo

Press Release Ikatan Ahli Geologi Indonesia Menyambut Hari Bumi 22 April 2013

Rovicky Dwi Putrohari
Presiden Ikatan Ahli Geologi Indonesia

Bumi yang dihuni manusia sudah berumur lebih dari 4,5 milyar tahun.  Sudah renta atau justru sedang menuju kesempurnaan? Kita lebih sering mendengar pernyataan bumi sudah renta sehingga perlu perawatan khusus. Ataukah sebetulnya bumi sedang menuju kedewasaan hingga bumi berulah layaknya ABG yang penuh energi ekstra.  Mungkin kita tak akan pernah tahu.

Apapun yang kita percayai sebagai persepsi tingkat kedewasaan bumi saja mampu membuat manusia lupa akan tugas lengkapnya dalam memanfaatkan isi dan hasil bumi, mengerti perilaku bumi hingga harus menjaga lingkungan di bumi untuk menunjang kehidupan.

Ekstraksi – Mitigasi – Konservasi

Tiga aspek holistik yang tak terpisahkan.

Mengambil hasil bumi dan sumberdaya alam merupakan salah satu kegiatan manusia sejak mereka diciptakan. Demi bertahan hidup, manusia awalnya memanfaatkan air, buah-buahan, dedaunan, hutan hingga sumber daya pangan dan juga sumber daya energi. Kemajuan ilmu pengetahuan mampu memperkirakan kebutuhan air tawar dan bahan makanan satu individu manusia.   Baca lebih lanjut

Microburst : Angin turun saat kecelakaan Lion Air (kajian cuaca)

Kecelakaan pesawat selalu dihubungkan dengan cuaca, kelalaian pilot, kesalahan alat dll.

Dibawah ini salah satu kajian dari rekan HAGI (Himpunan Ahli Geofisika Indonesia) yg diterima dari mailist HAGI.

Sebagai bacaan saja dulu ya, sebagai pembelajaran tentang mengenali cuaca.

😦 “Iya Pakdhe, Ini hanya belajar ilmu meteorologi saja kan ?. Nanti jangan dianggap mendahului penelitian resmi, ya”

Kajian Data Cuaca saat Jatuhnya Pesawat di Denpasar 13 April 2013

Oleh : Paulus Agus Winarso
Mantan Anggota KNKT bidang Meteorologi 2003 – 2010
Kepala Unit Penelitian dan Pengabdain Masyarakat Akademi Meteorologi & Geofisika

  Baca lebih lanjut

Regenerasi dan Kaderisasi di IAGI

Acara syukuran Ulang Tahun IAGI (Ikatan Ahli Geologi Indonesia) ke 53 alhamdulillah berjalan cukup meriah.

Tema “Regenerasi dan Kaderisasi” ini secara diam-diam dimulai sejak awal persiapan serta penyelenggaraan acara malam syukuran ini telah sukses dijalankan oleh FGMI. Setelah dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, beragam pentas berjalan meriah dipandu oleh Mas Ipul. Acara dihadiri oleh sesepuh dan mantan ketua-ketua IAGI, Pak Koesoema, Pak Zuhdi Pane, Abah Yanto, Pak Andang juga Pak Luthfi yang juga sharing pengalaman dalam mengelola IAGI dimasal lalu. Juga hal penting kritik serta usulan beliau-beliau yang disampaikan untuk pengurus IAGI dan generasi muda. Wakil Pengda serta instansi termasuk LIPI, SKKMIGAS, dan mahasiswa (Forhimagi) wah terlalu banyak kalau disebut satu-satu. Beragamnya acara dimulai dengan sharing pengalaman juga pemaparan tema kali ini “Renegenerasi dan Kaderisasi IAGI”.

Demografi anggota IAGI 2013

Demografi anggota IAGI 2013

Baca lebih lanjut

Banjir dan Longsor Masih Terus Mengancam

IAGI - LogoIkatan Ahli Geologi Indonesia

PRESS RELEASE IAGI 21 Februari 2013

Banjir dan Longsor Masih Terus Mengancam

JAKARTA – Perubahan iklim global terus mempengaruhi cuaca dan hujan di awal tahun 2013. Ancaman banjir dan longsor masih terus harus diwaspadai.

Ancaman bahwa masih akan terus berlangsungnya banjir dan tanah longsor semakin terlihat nyata” kata Rovicky Dwi Putrohari, Ketua IAGI (Ikatan Ahli Geologi Indonesia di Jakarta, Kamis (21/2/2013). Baca lebih lanjut

BPMIGAS BUBAR SO WHAT ?

BPMIGAS BUBAR SO WHAT ?

  • Apa sebenernya yang terjadi ?
    Yang terjadi MK membatalkan beberapa pasal dari UUMIGAS 22/2001.
  • Apa alasan keputusan ini ?
    Alasan Pemohon mengapa bertentangan dg pasal 33 UUD45 :
    “Bahwa menurut para Pemohon, lahirnya Badan Pelaksana Migas (BPMigas) sebagai perintah Pasal 1 angka 23, Pasal 4 ayat (3) dan Pasal 44 UU Migas menjadikan konsep Kuasa Pertambangan menjadi kabur (obscuur) karena mereduksi makna negara dalam frasa “dikuasa negara” yang terkandung dalam Pasal 33 ayat (2) dan ayat (3) UUD 1945; …”
  • Apa konsekuensinya ?
    Salah satu yang utama adalah BPMIGAS menjadi inkonsitusional, fungsi dan tugasnya dialihkan ke kementrian terkait.
  • Apakah UU22/2001 menjadi inskonstitusional
    Tidak seluruhnya, sudah ada beberapa pasal yg sebelumnya juga dibatalkan MK, dan sekarang pasal-pasal lain juga dibatalkan termasuk tentang fungsi dan wenenang Badan Pelaksana (BPMIGAS).
  • Apakah ini kesalahan pekerja BPPMIGAS ?
    Sama sekali bukan. ini bukan urusan kriminal, tetapi ini urusan legislasi dan konstitusi.
  • Bagaimana dengan Pekerja BPMIGAS ?
    Tergantung langkah pemerintah. Menurut putusan MK, dikembalikan kepada kementrian terkait.
  • Apakah BPHMIGAS (Hilir) juga mengalami hal yang sama ?
    Tidak. Putusan MK hanya untuk BPMIGAS. Dan putusan MK itu final tidak dikenal naik banding.
  • Apakah wewenangnya BPMIGAS beralih ke Pertamina ?
    Kalau pasal 61 dan 63 UU/2001 ini dibatalkan maka wewenangnya wajar kalau kembali ke Pertamina. Karena bunyi pasal-pasal itu menyebutkan peralihan wewenang Pertamina ke Badan Pelaksana menjadi batal. Mungkin saja diterjemahkan kembali ke semula. Tapi itu tergantung Pemerintah dalam menerjemahkan putusan MK.
  • Bagaimana operasi Migas apakah harus dihentikan ?
    Tentusaja tidak proses operasi harus tetap berjalan, negara harus tetap berjalan sehingga produksi dan kegiatan tidak boleh berhenti karena adanya perubahan tatakelola.
  • Apakah ini pertama terjadi di Indonesia ?
    Indonesia sudah melakukan kegiatan migas lebih seratus tahun. Proses-proses perubahan tata kelola migas sudah berkali-kali terjadi.
  • Lantas Pakdhe gimana ?
    Sebagai pegawai perusahaan migas ya tetep saja bekerja mencari minyak. Produksi migas tetap berjalan. Semoga perubahan pengelolaan ini berjalan lancar.

Pengelolaan migas di Indonesia sudah 100 tahun lebih.

Sudah berkali-kali pengelolaan migas itu berubah sejak seratus tahun yang lalu. Perubahan kepemilikan atau nasionalisasi juga pernah terjadi karena penjajahan dan karena kemerdekaan.

Awal Pendidikan Geologi di Indonesia

Sudah lama membaca ilmu geologi di dongeng geologi, kan. Nah tentunya ada satu sejarah penting tentang pendidikan ilmu geologi itu sendiri di Indonesia, yang juga perlu diketahui.

Dibawah ini tulisan Professor Koesoemadinata tentang bagaimana sejarah awal pendidikan geologi ini muncul di Indonesia. Perjuangan tokoh-tokohnya tidak kalah penting dengan perjuangan kemerdekaan Indonesia itu sendiri. Tulisan ini pernah dimuat di Berita IAGI.

😦 “Wah Pakdhe, Pas donk. Banyak lulusan SMA yang ingin mengenyam pendidikan geologi supaya lebih mengerti tentang geologi di Indonesia”

😀 “Ah, yang sudah jadi ahli geologi juga banyak yang belum tahu perkembangan pendidikan geologi di Indonesia juga kok, Thole”

Baca lebih lanjut

Miskoordinasi Pemerintah Perparah Sumberdaya Air

PRESS RELEASE IAGI
Sehubungan dengan hari air sedunia

Miskoordinasi Pemerintah Perparah Sumberdaya Air

Jakarta-22 Maret 2012-

Indonesia merupakan negara yang kaya dengan sumber air, tetapi yang terjadi justru Indonesia kekurangan air bersih. Pengelolaan sumberdaya air yang tidak professional yang menyebabkan kondisi tersebut.

‘’Miskoordinasi antara pemerintah, baik pusat dan daerah ataupun antardaerah menjadi penyebab semakin parahnya sumberdaya air bersih,’’ kata Ketua Umum Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI) Rovicky Dwi Putrohari dalam siaran persnya dalam menyambut hari air dunia yang jatuh pada 22 Maret di Jakarta, Kamis (22/3/12). Baca lebih lanjut

Waktu sebagai pemersatu serta meningkatkan efisiensi dan daya saing.

Saat ini kita mendengar adanya maksud pemerintah yang berencana menyatukan tiga wilayah waktu Indonesia dalam satu zona, yaitu GMT+8 atau Waktu Indonesia Tengah. Konon penyatuan zona waktu bertujuan menciptakan efisiensi birokrasi dan peningkatan daya saing dalam ekonomi global.

Bagaimana ceritanya kok bisa meningkatkan efisiensi dan daya saing ?

😦 “Lah hiya Pakdhe, memangnya dengan mengerjakan bersama-sama gitu lebih mudah ya ? Bukannya kalau tiga zona waktu malah waktu kerja kita bertambah?”

😀 “Dengan tiga zona waktu kerja di Indonesia memang waktu standby-nya makin lama, Thole. Tetapi kebersamaan itu lebih memudahkan”.

Baca lebih lanjut

Catatan Kebencanaan Akhir tahun 2011 [Benarkah tahun 2012 kiamat ?]

Bencana hidrometeorologis masih akan mendominasi dimasa mendatang.

Perlu dana penelitian untuk mengurangi kerugian dan korban.

(catatan : Tulisan ini diambil dari Press Release IAGI – Ikatan Ahli Geologi Indonesia, 5 January 2012)

Kejadian bencana alam di Indonesia selama 2011 tercatat: banjir 394 kali, banjir bandang 122 kali, longsor 233 kali, gunung api 4 kali. Angka ini sangat mungkin bertambah dengan selesainyan laporan yang sampai saat ini masih disusun oleh Badan Nasonal Penanggulangan Bencana (BNPB). Dua bencana yang paling banyak menelan korban jiwa adalah korban banjir ( 122 jiwa) dan tanah longsor (177 jiwa).

😦 “Pakdhe, memangnya ngga jadi kiamat tahun 2012 ini ya ?”

Baca lebih lanjut

Jangan tergantung pada alat

Peta Rawan Gempa Tidak Berubah
Jakarta | Fri 29 Oct 2010 by : Rihad Wiranto 

Gempa bumi yang disertai tsunami di Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat dan meletusnya gunung Merapi di Jawa Tengah/ Yogyakarta tak banyak mengubah peta rawan gempa Indonesia. Hal itu dikatakan pengamat kebencanaan Rovicky Dwi Putrohari kepada Jurnal Nasional di Jakarta, Kamis (28/10).

sumber : Jurnal Nasional Baca lebih lanjut

Memindahkan kota pemerintahan dari Jakarta -1: Membandingkan dengan Putrajaya.

Saat ini ini kemacetan Jakarta sedang disorot karena sangat mungkin akan “melumpuhkan” Jakarta. Jakarta semestinya menjadi ibukota pemerintahan sekaligus Ibukota negara dimana pusat pelayanan untuk kebutuhan administrasi kenegaraan serta pemerintahan harus berada. Namun kemacetan saat ini diperkirakan akan mampu melumpuhkan tugas utama Jakarta sebagai kota pemerintahan.

Memang perlu diakui bahwa Jawa masih menjadi mitos utama ibukota negara Indonesia yang paling pas. Kejayaan Majapahit merupakan salah satu bukti sejarah penguasaan Nusantara yg berpusat di Jawa. Mitos ini sangat sulit ditepis dan menjadi panutan bahwa Majapahit merupakan salah satu bukti kejayaan penguasaan Nusantara.

Infrastruktur Ibukota Pemerintahan

Kalau akan memulai proyek atau pembangunan kawasan baru selalu saja ada kata infrastruktur. Apalagi membangun ibukota pemerintahan yang baru. Ya , infrastruktur adalah struktur fisik dan sistem dasar yang diperlukan untuk operasi oleh masyarakat atau perusahaan. Seringkali juga disebut sebagai layanan dan fasilitas yang diperlukan untuk menjalankan fungsi sosial ekonomi. Baca lebih lanjut

Bekerja di Luar Negeri – Apakah nasionalisme sudah menjadi barang jadul ?

pekerja Apakah nasionalisme sudah menjadi barang jadul ?

“Mengapa tertarik ke Malaysia, mengapa tidak ke Uni Eropa atau ke AS? Apa keuntungan/ kemudahan bekerja di Malaysia?? Apa keinginan atau harapan terhadap Indonesia sebagai tanah air, terutama dari pemerintah dimana ternyata banyak sekali ahli-ahli Indonesia yang memilih bekerja di luar negeri dan membangun negara orang lain karena mendapat imbalan ekonomi yang sangat menyejahterakan dibandingkan dengan membangun negeri sendiri ?”

Ya, itu sebuah pertanyaan sangat mendasar yang konon katanya ditulis oleh seorang wartawan yang ditujukan kepada kaan-kawan IATMI-KL (Ikatan Ahli Teknik Perminyakan di Kuala Lumpur).

😦 “Whalllah, Pakdhe niku. Itu pertanyaan atau tuduhan ?”
😀 “Lah anggap saja itu pertanyaan wartawan tanpa koran, bisa saja to ?
Baca lebih lanjut

Gempa M7.6 (USGS) Simeulue

simeulue-20feb08.gifBarusaja terasa ada gempa yg juga terasa di Kuala Lumpur.

Pusat gempa dengan kekuatan Magnitude M7.6 ini berada di Simeulue. Gempa terjadi pada hari ini February 20, 2008 at pukul 03:08:32 petang. Pusat gempa (epicenter) diperkirakan ada dibawah Pulau Simeulue. Tepatnya pada koordinat 2.751N, 95.966E dengan kedalaman pusat gempa 34 km.

Hasil koreksi terbaru menyatakan M7.5. 

Lokasi ini kira-kira :

  • 312 km (194 miles) WSW (253 degrees) dari Medan, Sumatra, Indonesia
  • 314 km (195 miles) SSE (167 degrees) dari Banda Aceh, Sumatra, Indonesia
  • 336 km (209 miles) WNW (290 degrees) dari Sibolga, Sumatra, Indonesia
  • 638 km (397 miles) W (266 degrees) dari KUALA LUMPUR, Malaysia Baca lebih lanjut

Mercon Gong Xi Fa Chai dari BPPT !

BOOMDuerr !!!!

Dengan meletusnya mercon peringatan Imlek – Gong Xi Fa Chai dari Pak Jusuf (BPPT) dengan pernyataan adanya potensi migas di Aceh sebesar milyaradan barrel, cukup mengesankan saya. Benar, gema mercon itu sudah terdengar dimana-mana … bahkan sudah menyulut mercon rentengan yang berbunyi dalam koridor-koridor ilmiah maupun dalam diskusi cangkrukan di Pos Ronda. Bahkan beberapa orang sudah membunyikan mercon bantingannya …. ya, mercon bantingan bisa saja sebagai tanda kesal sambil misuh-misuh “Jiancuk jempol kakiku keinjek!“, maupun mercon bantingan tanda mau membanting untung-untungan untuk berjudi … looh siapa tahu itu potensinya beneran … whallah !!

Quote, Jakarta Post  ” The statement said the maximum of the reserve could reach 320 billion barrels. As a comparison, the proven reserve of Saudi Arabia is around 264 billion barrels, the largest in the world, while the Banyu Urip block in Cepu, Central Java, contains around 450 million barrels. “

Mengundang harapan, cacian juga pencerahan ! Baca lebih lanjut

Indonesia – The beauty of nature and culture – Visit Indonesia 2008

Dept PariwisataTahun 2008 dicanangkan sebagai tahun kunjungan ke Indonesia – Visit Indonesia Year. Tentunya ini menjadi tantangan dan harapan bersama untuk memperbaiki citra Indonesia sebagai penerima tamu terbaik. Walaupun bencana biasanya mengawali tahun-tahun di Indonesia karena datangnya musim penghujan, namun sebagai tuan rumah tentunya Indonesia tetap harus berbenah dan mempersiapkan penyambutan tamu-tamu bangsa untuk lebih mengenalk dan mengetahui Sia[a Indonesia

INDONESIA – the beauty of nature and culture

😦 “Trus ramalannya gimana Pakdhe ?”
😀 “Walaah, tiap awal tahun selalu yang dibaca duluan kok ramalan, Thole ?. Mestinya diutamakan untuk menyiapkan daftar persiapan, bukan daftar ramalan”

Baca lebih lanjut

Kebutuhan safety tidak hanya PLTN

Kita tahu bahwa safety (keselamatan) saat ini paling sering didahulukan dalam setiap project. Berapapun keuntungannya kalau tingkat safetynya tidak memenuhi syarat, maka proyek dapat dibatalkan. Pembangunan serta pengoperasian PLTN juga mengalami hal yang sama, tingkat keselamatan (safety)-nya harus dudahulukan. Tapi sayangnya PLTN ini sepertinya sudah menjadi issue yang sulit ditelaah kebenaran “potensinya“, baik potensi keberhasilannya dan potensi bahayanya. Salah satunya adalah potensi penggunaan energi nuklir sebagai senjata yang menjadikan issue nuklir berkembang menjadi issue berdimensi banyak. Bahkan ada yang menggeser dan menggelindingkan issue agama … waddduh !

Kalau konsen kita benar-benar murni keselamatan, maka PLTN bukanlah sesuatu yang lebih bahaya dengan proyek-proyek instalasi industri yang lain. Namun sebaliknya justru karena selama ini PLTN sudah terbiasa di hantam sana-sini, saya yakin justru instalasi PLTN nantinya akan merupakan sebuah instalasi yang aman.

Kesadaran Listrik di Malaysia lebih buruk dari Indonesia

Baca lebih lanjut

Ramalan CNN dan kemungkinan gempa M 9

earthquake.jpgBerita hoax gempa itu selalu berulang. Silahkan baca yang terbaru : Gempa Skala 9 di Sumatra September 2008, Issue lama yang selalu berulang

Mungkin anda sudah membaca CNN yang menyebutkan bahwa Indonesia sedang menunggu datangnya gempa besar. Bahkan disebutkan kekuatan magnitude-nya dapat mencapai angka diatas M8, bahkan mungkin M9

😦 “Lah inggih Pakdhe, wong CNN menuliskannya memang begitu kok”
😀 “Tulisannya engga salah thole, tapi kudu dibaca dengan benar juga”

Bahwa masih akan ada gempa lagi itu PASTI !
Tetapi kapan dan dimana serta besarnya harus dijelaskan dahulu, kan ?

Baca lebih lanjut

6.0 SR di Ujung Kulon

selat-sunda-6-sr.jpgBaru saja aku aku selesei menulis satu tulisan sebelum ini tentang perlunya kewaspadaan, tiba=tiba ada sms dari temen di Jakarta cerita ada gempa. Duh !

Dengan melihat perilakunya gempa ini SANGAT BERPOTENSI MENGGENERASI TSUNAMI !

Baca lebih lanjut

Prakiraan hujan lebat di utara katulistiwa

Hujan lebat diperkirakan akan terjadi di enam daerah menurut BMG yg disiarkan oleh antara pada Jul 06 16:25. mengingat banjir sinjai kemarin sepertinya kita perlu berjaga-jaga . Sewaktu banjir di Sinjai diperkirakan curah hujan lebih dari 200 mm, dan merupakan curah hujan terbesar dalam 15 tahun terakhir. Baca lebih lanjut